Mahasiswa Ushuluddin Diperkenalkan Perpustakaan Digital “Touch & Go Mobile Library”
Mahasiswa Ushuluddin Diperkenalkan Perpustakaan Digital “Touch & Go Mobile Library”

Perpustakaan UIN Jakarta, Berita Online, 04 September 2024 – Masih dalam kegiatan Pengenalan Budaya Akademik dan Kemahasiswaan (PBAK) 2024, Perpustakaan Universitas Islam Negeri (UIN) Syarif Hidayatullah Jakarta terus berinovasi dalam mempermudah akses informasi akademik bagi mahasiswa. Pada Rabu (04 September 2024) ini, Mahasiswa Baru Fakultas Ushuluddin UIN Jakarta diperkenalkan dengan platform perpustakaan digital, yang bernama “Touch & Go Mobile Library”. Dipandu langsung oleh Pustakawan UIN Jakarta, Mudianah Mahmud dan Nuryadi Fasah, yang memberikan penjelasan tentang manfaat dan cara penggunaan aplikasi tersebut.

mahasiswa ushuluddin_Touch & Go Mobile Library (2)"Touch & Go Mobile Library" adalah aplikasi perpustakaan digital yang memungkinkan mahasiswa mengakses koleksi buku, jurnal, dan sumber daya akademik lainnya langsung dari genggaman mereka. Dengan aplikasi ini, mahasiswa dapat mencari, meminjam, dan membaca berbagai literatur yang mereka butuhkan kapan saja dan di mana saja.

"Perpustakaan sekarang ada di genggaman kalian. Tidak ada lagi alasan untuk tidak mengerjakan tugas akademik, apalagi sampai tidak lulus kuliah," ujar Mudianah Mahmud dalam presentasinya. Ia menambahkan bahwa aplikasi ini dirancang untuk mempermudah mahasiswa, khususnya yang sering kesulitan mengakses buku fisik atau berada jauh dari kampus.

google playstore-touch & go mobile library_1windows-touch & go mobile library_1“Ada dua cara untuk mengakses 'Touch & Go Mobile Library' ini,” ujar Mudianah dalam penjelasannya. Pertama, melalui Google Play Store, di mana pengguna dapat mengunduh aplikasi langsung ke perangkat Android. Kedua, melalui Windows, yang memungkinkan akses melalui aplikasi desktop atau browser, memberikan fleksibilitas bagi pengguna untuk menikmati layanan ini di perangkat komputer.”

Nuryadi Fasah, dalam kesempatan yang sama, menjelaskan fitur-fitur unggulan dari "Touch & Go Mobile Library". Aplikasi ini dilengkapi dengan berbagai kemudahan seperti pencarian cepat, pembacaan offline, dan integrasi dengan berbagai perangkat. "Kami ingin memastikan bahwa mahasiswa Ushuluddin, dan mahasiswa UIN Jakarta pada umumnya, memiliki akses yang cepat dan mudah ke sumber daya akademik yang kalian (mahasiswa) butuhkan untuk mendukung kegiatan akademik," ujarnya.

mahasiswa ushuluddin_Touch & Go Mobile LibraryDengan kemudahan yang ditawarkan, aplikasi ini bisa menjadi solusi atas berbagai tantangan yang sering dihadapi mahasiswa dalam mencari referensi akademik. Namun, kesuksesan penggunaan aplikasi ini tetap bergantung pada kesadaran dan kemampuan mahasiswa dalam memanfaatkan teknologi ini secara optimal.

Kegiatan ini, diikuti oleh seluruh Mahasiswa Baru Fakultas Ushuluddin tahun akademik 2024/2025, yang terbagi kedalam sembilan sesi setiap harinya, hingga 13 September 2024 nanti. Berbagai materi, mulai dari pengenalan penggunaan perpustakaan, katalog online (OPAC), akses e-resources, hingga references management tools. Selain pemaparan materi yang nantinya akan disampaikan oleh Para Pustakawan UIN Jakarta, mahasiswa baru pun langsung dipraktekkan bagaimana cara penggunaannya.

baca berita lainnya >>
- PBAK 2024 : Memudahkan Akses, Mahasiswa Ushuluddin Diperkenalkan ... >>>
- Masih dalam Rangkaian PBAK 2024, Mahasiswa Ushuluddin ... >>>

mahasiswa ushuluddin_Touch & Go Mobile Library (3)Dengan hadirnya perpustakaan digital "Touch & Go Mobile Library", UIN Jakarta semakin memperkuat posisinya sebagai perguruan tinggi yang adaptif terhadap perkembangan teknologi, serta terus berupaya menyediakan fasilitas terbaik untuk mendukung keberhasilan akademik mahasiswanya. Selain itu, PBAK 2024 UIN Jakarta tahun ini akan terus berlanjut hingga 23 November 2024, dengan berbagai kegiatan menarik lainnya yang bertujuan untuk membekali mahasiswa baru dengan pengetahuan dan keterampilan yang dibutuhkan selama masa studi mereka. (Rizki Mulyarahman)