Optimalisasi Layanan: Perpustakaan UIN Jakarta Evaluasi dan Tinjau Indikator Kinerja Individu
Gedung Perpustakaan UIN Jakarta, Berita Online – Dalam rangka meningkatkan kualitas layanan dan efektivitas kinerja, Perpustakaan Universitas Islam Negeri (UIN) Syarif Hidayatullah Jakarta menggelar Rapat Koordinasi Evaluasi dan Tinjauan Indikator Kinerja Individu (IKI), pada Kamis (15/05/2025), bertempat di Ruang Rapat Pertemuan lantai 3 Gedung Perpustakaan UIN Jakarta.
Rapat yang dihadiri oleh seluruh Para Pustakawan dan Pengelola Perpustakaan UIN Jakarta ini menjadi bagian dari upaya optimalisasi layanan informasi dan literasi di lingkungan UIN Jakarta. Kegiatan ini dibuka oleh Heru Widodo, S.IP., yang bertindak sebagai moderator rapat.
Kepala Perpustakaan UIN Jakarta, Agus Rifai, Ph.D., dalam sambutannya menyampaikan pentingnya tinjauan Indikator Kinerja Individu (IKI) sebagai instrumen untuk membangun sistem kerja pustakawan dan pengelola perpustakaan yang lebih terukur, profesional, dan responsif terhadap kebutuhan pengguna. “Indikator Kinerja Individu (IKI) bukan sekadar ukuran dan penilaian secara administratif, melainkan bagian dari strategi peningkatan mutu pelayanan Perpustakaan UIN Jakarta dalam memberikan layanan terbaik kepada civitas akademika,” tegas Agus Rifai dalam arahannya.
Pembahasan teknis terkait indikator kinerja pustakawan dipandu bersama oleh Ibu Rizqy Nur Sholihat, M.Pd., selaku Tim Mutu Kinerja UIN Jakarta, yang turut mendampingi proses analisis dan perumusan ulang indikator-indikator utama berdasarkan hasil evaluasi sebelumnya dan kebutuhan pengembangan layanan informasi perpustakaan.
Dalam sesi diskusi, para pustakawan dan pengelola perpustakaan juga menyampaikan masukan konstruktif mengenai relevansi indikator terhadap tugas dan fungsi masing-masing unit layanan, mengenai standar penilaian kinerja berbasis output dan outcome.
Dengan adanya rapat ini, diharapkan layanan perpustakaan UIN Jakarta dapat semakin adaptif, akuntabel, dan selaras dengan standar pelayanan serta kebutuhan akademik UIN Jakarta di era digital. *RMr
Untuk update berita dan informasi lebih lanjut, bisa di akses:
🌐 Website: https://perpus.uinjkt.ac.id/id
📸 Instagram: https://www.instagram.com/perpusuinjkt/
▶️ YouTube: https://www.youtube.com/@pusatperpustakaan5231
FB: https://www.facebook.com/pusatperpustakaanuinjkt
X: https://x.com/i/flow/login?redirect_after_login=%2Fperpusuinjkt