Perpustakaan UIN Jakarta Adaptif, Jawab Tantangan Digitalisasi dengan ‘Touch & Go Mobile Library’
Perpustakaan UIN Jakarta, berita online – Perpustakaan Universitas Islam Negeri (UIN) Syarif Hidayatullah Jakarta membuktikan komitmennya dalam menghadapi tantangan arus digitalisasi di dunia pendidikan. Hal ini merespons seruan Menteri Agama Republik Indonesia, Nasaruddin Umar (dilansir Kompas.com, 18/11), meminta Perguruan Tinggi Keagamaan Negeri (PTKN) untuk menerapkan konsep Electronic Library atau e-Library.
Menurut Nasaruddin, saat ini jumlah mahasiawa yang datang ke perpustakaan semakin berkurang. "Semua beralih ke e-Library. Saya minta program ini bisa hadir dalam SuperApps, termasuk hasil penelitian, skripsi, tesis dan disertasi," kata Nasaruddin dikutip dari laman resmi Kompas.com (17/11/2024). Nasaruddin mengatakan, saat ini memang perlu ada terobosan agar mahasiswa bisa lebih mudah mengakses perpustakaan, salah satunya melalui keberadaan e-Library.
Sebagai respons nyata, Kepala Perpustakaan UIN Jakarta, Agus Rifai, Ph.D., -sejak awal tahun 2024 lalu, telah memperkenalkan Inovasi Digital dalam Layanan Perpustakaan, yang diberi nama 'Touch & Go Mobile Library'. Layanan ini dirancang untuk memberi akses instan ke ribuan koleksi akademik hanya melalui perangkat genggam. "Kami berkomitmen memberikan akses yang lebih mudah dan efisien kepada mahasiswa. Perpustakaan harus hadir di genggaman tangan mereka, bukan sekadar menjadi bangunan fisik," ujar Agus Rifai.
Inovasi 'Touch & Go Mobile Library', sebuah solusi digital yang memudahkan mahasiswa mengakses berbagai koleksi akademik hanya dengan satu sentuhan. Aplikasi yang mempermudah akses ke ribuan bahan literatur seperti buku elektronik, jurnal, hingga karya ilmiah lainnya. Mahasiswa tak lagi perlu khawatir terbatas oleh waktu dan lokasi, karena kini perpustakaan hadir kapan saja dan di mana saja. Inovasi ini tak hanya menjadi terobosan di UIN Jakarta, tetapi juga diharapkan dapat menjadi standar baru bagi layanan perpustakaan di lingkungan PTKN.
Perlu untuk di ketahui, 'Touch & Go Mobile Library' merupakan Aplikasi Perpustakaan Digital UIN Syarif Hidayatullah Jakarta dalam mengakses berbagai koleksi, jurnal dan materi akademik lainnya. Dapat diakses melalui versi App Store dan versi Windows.
Dengan langkah ini, Perpustakaan UIN Jakarta menunjukkan kesiapan dan keadaptifannya dalam menghadapi gelombang digitalisasi, menjadikan transformasi ini sebagai momentum untuk memperkuat perannya dalam mendukung pendidikan tinggi berbasis teknologi di Indonesia. *RMr