Orientasi Perpustakaan Untuk Mahasiswa Baru Hari Ke-2
Salah satu bagian dari PBAK ialah Orientasi Perpustakaan, suatu kegiatan yang diselenggarakan setiap tahun untuk memberikan informasi kepada mahasiswa baru mengenai lingkungan kampus khususnya dalam bidang perpustakaan, seperti layanan, fasilitas, sumber informasi dan lainnya.
Pada kegiatan Orientasi Perpustakaan hari kedua. Rabu, 8 September 2021 diselenggarakan secara daring melalui Zoom Meeting dan live Streaming Youtube dengan menghadirkan Heriyanto, P.hD sebagai narasumber. Dalam materinya beliau menyampaikan saran agar mahasiswa memanfaatkan scholary information seperti, 1) Published information used by our scholar to inform their learning, teaching and research. 2) Material created for learning and theaching purposer. 3) information created in the course of research activities. 4) Search output.
Kepala Pusat Perpustakaan, Amrullah Hasbana, S.Ag,SS,MA berharap melalui kegiatan Orientasi Perpustakaan ini diharapkan mahasiswa memiliki kemampuan dalam mengidentifikasi, menelusuri, menemukan dan memanfaatkan informasi.