Mudah dan Praktis! Begini Cara Aktivasi Anggota Perpustakaan UIN Jakarta
Mudah dan Praktis! Begini Cara Aktivasi Anggota Perpustakaan UIN Jakarta

Perpustakaan UIN Jakarta, Berita Online - Bagi civitas akademika Universitas Islam Negeri (UIN) Syarif Hidayatullah Jakarta yang ingin memanfaatkan akses layanan dan fasilitas perpustakaan, kini aktivasi keanggotaan semakin mudah dan praktis. Priyo Supriyadi, Pengelola Sistem Informasi Perpustakaan UIN Jakarta, menegaskan bahwa proses aktivasi keanggotaan perpustakaan telah dirancang untuk memudahkan pengguna.

Aktivasi Online“Cara aktivasi anggota Perpustakaan UIN Jakarta sangat mudah dan praktis. Cukup dengan mengisi formulir online dan mengikuti beberapa langkah sederhana, Anda sudah bisa menikmati seluruh layanan perpustakaan,” ungkap Priyo, saat menjelaskan cara aktivasi anggota perpustakaan pada kelas literasi hari Jum’at (13/9) lalu di ruang pertemuan lantai 7.

Keuntungan menjadi anggota perpustakaan sangatlah beragam. Anggota bisa meminjam berbagai koleksi buku fisik maupun digital, serta memanfaatkan berbagai fasilitas perpustakaan seperti akses ke ruang baca, ruang diskusi, hingga akses e-resources yang dilanggan atau tersedia.

“Manfaat menjadi anggota perpustakaan sangat besar, mulai dari akses peminjaman koleksi buku hingga fasilitas seperti ruang baca, ruang diskusi, dan layanan e-resources yang kami sediakan,” tambah Priyo.

Berikut, Alur dan Cara Aktivasi Anggota Perpustakaan UIN Jakarta:Aktivasi Online (1)
-
Kunjungi website resmi Perpustakaan UIN Jakarta >> www.perpus.uinjkt.ac.id
- Klik menu ‘Layanan’
- Klik >> ‘Aktivasi Anggota Perpustakaan’
-
Isi Formulir Online, pastikan semua informasi diisi dengan benar.
-
Unggah dokumen pendukung (Pas Foto background merah, <100 kb, jpeg/jpg)
-
Setelah mengisi semua Formulir Online, klik ‘Kirim'.
-
Tim Perpustakaan UIN Jakarta akan memproses pendaftaran Anda.

Bagi yang ingin mendaftar, segera kunjungi laman resmi Perpustakaan UIN Jakarta >> www.perpus.uinjkt.ac.id dan ikuti langkah-langkah pendaftarannya. Jangan lewatkan kesempatan untuk memanfaatkan berbagai akses layanan dan fasilitas yang telah disediakan oleh Perpustakaan UIN Jakarta. *RMr