Di Hari Buku Nasional 2024, Perpustakaan UIN Jakarta Berkomitmen ‘Tingkatkan Literasi dan Akses Buku’
Perpustakaan UIN Jakarta, Berita Online, 17 Mei 2024 – Dalam rangka memperingati Hari Buku Nasional 2024, Perpustakaan Universitas Islam Negeri (UIN) Syarif Hidayatullah Jakarta menegaskan komitmennya untuk meningkatkan literasi dan akses buku. Agus Rifai, Kepala Perpustakaan UIN Jakarta, menyampaikan tekadnya untuk terus mendukung pengembangan litersi dan pengetahuan melalui berbagai Inisiatif inovatif.
"Sebagai institusi pendidikan, kami memiliki tanggung jawab untuk memfasilitasi akses yang lebih luas terhadap sumber pengetahuan. Kami percaya bahwa buku adalah jembatan menuju pengetahuan dan pemahaman yang lebih baik. Oleh karena itu, kami berkomitmen untuk meningkatkan kualitas layanan perpustakaan kami dan memastikan bahwa buku-buku terbaru dan relevan tersedia untuk semua pengguna kami," ujar Agus Rifai.
Hari Buku Nasional adalah kesempatan untuk merayakan kecintaan terhadap buku dan mengingatkan kita semua akan pentingnya membaca sebagai bagian dari pendidikan dan pengembangan pribadi. Perpustakaan UIN Jakarta berkomitmen untuk terus berinovasi dalam menyediakan akses informasi yang bermanfaat. (Rizki Mulyarahman)